60MENIT.COM, Cileunyi - Untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas di wilkum Polsek Cileunyi adalah prioritas Polsek Cileunyi Polresta Bandung. Salah satunya dengan melaksanakan kegiatan Patroli KRYD malam hari dengan sasaran objek vital, Selasa, (6/8/2024)
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Rizal Adam Al Hasan A.S., S.Pd. M.M. mengatakan Bahwa Patroli yang rutin dilakukan oleh pihaknya itu merupakan bentuk kehadiran Polri guna mencegah terjadinya aksi kejahatan maupun gangguan Kamtibmas lainnya khususnya pada malam hari.
“Ada beberapa titik yang menjadi sasaran patroli, seperti objek vital dan juga tempat keramaian masyarakat, dan lokasi-lokasi yang dianggap rawan kejahatan dan rawan gangguan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Cileunyi,” ungkap Kompol Rizal Adam.
Selain melakukan patroli, Personil juga menyambangi warga dengan tujuan untuk dapat menyampaikan himbauan maupun mendapatkan informasi terkait situasi Kamtibmas yang sedang berkembang di masing-masing lingkungan saat ini.
“Untuk himbauan, intinya agar warga tetap waspada terhadap aksi-aksi kejahatan seperti Curat, Curas dan Curanmor serta tindak kejahatan lainnya.
“Harapannya, situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Cileunyi selalu kondusif dan Tentunya itu dapat diwujudkan dengan peran aktif dari seluruh pihak untuk dapat menjaga keamanan di lingkungannya,” harapnya.
(Taupik)