60MENIT.COM, Cangkuang - Tiga pilar Desa Pananjung Kec Cangkuang Kab Bandung, Ibu Hj. Iis Sutiarsih Kades, Serda Dian Kartiwa Babinsa dan Bripka M. Ramadan Bhabinkamtibmas, tidak berhenti untuk memberikan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat di Desa Binaannya.
"Sekarang ini kami bertiga mengunjungi warganya Jompo dan Disabilitas untuk memberikan bantuan dari Kepala Desa Pananjung," ujar Ramadan, Sabtu, (28/10/2023).
Adapun bantuan tersebut berupa 1 Unit Kursi Roda, 1 Buah Kasur Busa, 30 Kg Beras, 1 Buah Tabung Gas Subsidi 3 Kg, 2 Kg Telor Ayam, 3 Kg Terigu, 3 Kg Gula Pasir dan 3 Ktr Minyak Goreng, tambahnya.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo. S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, S.H., mengapresiasi sinergitas serta kekompakkan yang telah ditunjukkan oleh Tiga Pilar Desa Pananjung.
"Teruslah bersinergi dalam memberikan pelayanan kepada warga masyarakat, seperti halnya juga kami bangun sinergitas ditingkat Forkopimda," kata Kombes Pol Kusworo.
Lanjut Ramadan, bahwa kegiatan serupa memang rutin dilakukan oleh Kades Pananjung, dengan bersinergi bersama kami Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam memperhatikan warganya, pungkasnya.
(Taupik)