.
60MENIT.com-BANDUNG-Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb I Gusti Putu Setia D, S.T., M.M., M.Han meminta seluruh prajurit yang beragama muslim untuk dapat mengevaluasi dan mengintrospeksi diri tentang sejauh mana kadar keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha kuasa dalam kehidupan beragama, di samping sebagai koreksi diri masing-masing tentang sajauh mana disiplin, kepatuhan dan ketaatan kita kepada TNI Angkatan Udara selama ini, bila dikaitkan dengan tugas dan pengabdiannya.
Hal tersebut dikatakan oleh Komandan Lanud Husein Sastranegara saat memberikan sambutan dalam Acara Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW Tahun 2022 Bertempat di Masjid Al-Mukminun Lanud Husein Sastranegara, Bandung, Rabu (2/3/2022).
Saya mengingatkan, setiap memperingati Isra Mikraj, hendaknya tidak sekedar larut dalam acara seremonial saja, tetapi bagaimana kita dapat mengimplementasikan nilai-nilai dan hikmah yang dikandungnya, utamanya teladan tentang kesungguhan, ketabahan dan kesabaran rasul dalam mengemban amanah yang begitu berat.
Pada momentum yang sama, Danlanud mendorong Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil dijajaran Lanud Husein Sastranegara menjadikan hikmah Isra Mi'raj sebagai semangat untuk bekerja dengan penuh integritas.
Ia juga menekankan, peningkatan keimanan dan ketakwaan harus diimbangi dengan peningkatan kehidupan sosial kemasyarakatan.
Sementara dalam ceramahnya Ustadz H. Wahyu, M.Ag. menjelaskan bahwa dalam Isra, Nabi Muhammad "diberangkatkan" oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa. Lalu dalam Mi'raj Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi. Di sini Beliau mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu.
#Asep S-red