-->
Selasa, 18 Maret 2025

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


mail@xmlthemes.com

Odong-Odong Jadi Kendaraan Alternatif Untuk Mengangkut Warga Ke Lokasi Gebyar Vaksin Berhadiah

Senin, 27 Desember 2021

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Kepolisian Sektor Paseh Polresta Bandung terus berupaya meningkatkan capaian vaksinasi guna terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity) bagi warga.

Selain dengan sosialisasi dan himbauan-himbauan kepada warga upaya yang di laksanakan untuk meningkatkan capaian vaksinasi tersebut di lakukan juga dengan cara  membuat konsep gebyar vaksin berhadiah  agar warga lebih tertarik dan mau mendatangi lokasi gebyar vaksin berhadiah di Gor LA Desa Cipaku Kecamatan Paseh Kabupaten Bandung
Akp Thomas Budiono,SH Kapolsek Paseh Polresta Bandung dengan jajaran  pada kegiatan vaksin hari ini Senin 27/12/2021 guna meningkatkan capaian vaksinasi tersebut dalam rangka mobilasi warga dari kediamaan menuju lokasi vaksin telah berinovasi menggunakan odong odong jadi kendaraan alternatif angkutan selain menggunakan kendaraan dinas yang ada berdasarkan titik kumpul yang sudah di tentukan.

Bagi warga yang datang di vaksin jiika beruntung telah disediakan berbagai macam hadiah yang cukup menarik diantaranya ada 1 unit sepeda motor, 5 ekor domba alat-alat elektronik dan hadiah hadiah lainnya serta hiburan segar dan sehat dari seniman Kang Adang Bendo dan Teh Inong guna menghibur peserta vaksin dan warga.
(Taupik)

Loading