60MENIT.com-Panyileukan-Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Kapolsek Panyileukan Polrestabes Bandung Kompol Suhendratno, S.H., gelar pengamanan dan pengawalan keberangkatan Forum Komunikasi SP/SB Kota Bandung dari PT. Famatex dan Kawasan Industri Mekarmulya menuju Kantor Pemerintahan Provinsi Jabar. Selasa (30/11/2021).
Elemen massa yang tergabung dalam Forum Kominikasi SP/SB Kota Bandung terdiri dari: KSPSI, SBSI, FSP. TSK-SPSI, SPN, FSP. LEM-SPSI, GARTEK KSBSI.
Adapun Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mewujudkan keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) bagi pengendara kendaraan bermotor yang melintas dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada massa buruh yang melaksanakan unjuk rasa
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol H. Aswin Sipayung, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Panyileukan Kompol Suhendratano, S.H., dilokasi mengatakan giat pengamanan aksi buruh ini dilakukan oleh Kepolisian agar giat aksi berjalan dengan aman dan lancar serta akan mengawal keberangkatan para buruh ke Pemprov Jabara dimana mereka nanti akan berorasi, ujarnya.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan disamping mengamankan kegiatan ini kita juga membagi-bagikan masker dan tetap menghimbau kepada para buruh agar tetap mematuhi Prokes Covid-19, tutupnya.
#Asep sunandar